LASKAR SEDEKAH PEDULI CIANJUR
Alhamdulillah, pada hari Selasa (22/11) malam, tim Laskar Sedekah Jogja bersama Ustadz Salim A. Fillah, Baitul Maal Merapi Merbabu (BM3), dan Relawan Masjid Indonesia (RMI) menuju Cianjur untuk menyampaikan amanah dari para Pendekar Sedekah (donatur). Selain itu pasukan Laskar Sedekah dari Jakarta, Laskar Sedekah Bogor dan Laskar Sedekah Bandung juga menuju tempat yang sama.
Pada hari Rabu (23/11)pagi, semua berkumpul di Posko yang berada di Jl. Rancagoong, Rancagoong, Kec. Cilaku, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43285. Setelah briefing pasukan dibagi ke beberapa wilayah. Adapun wilayah tersebuh diantaranya :
- Kampung Bunikasih, desa Bunisari, kecamatan Warung kondang
- Burangkeng, RT. 2 RW. 1, Desa Mangunkerta, Kecamatan Cugenang,
- Kampung Karamat, Desa Sukamulya, Kecamatan Cugenang
- Desa Ngagrak, Kecamatan Cugenang
Pasukan Laskar Sedekah telah menyampaikan amanah dari hasil penggalanan donasi sebanyak kurang lebih Rp 30jt (hingga berita ini ditulis). Donasi tersebut diwujudkan bentuk bantuan berupa :
- Selimut
- Terpal
- Kain Kafan
- Susu
- Buah
- Roti
- Obat – obatan
- Pampers anak
- Pampers lansia
- Mie instan
- Minyak telon
- Sabun mandi
- Sabun cuci pakaian
- Pasta gigi
- Softex
- Kain kafan
- Snack anak-anak
- Air minum
- Bubur bayi
- Makanan siap saji
- Sarden
Selain menyampaikan amanah, pasukan Laskar Sedekah juga mengadakan trauma Healing, yakni dengan cara mengajak anak-anak untuk bermain, menyampaian motivasi agar anak-anak di pengungsian tidak trauma dengan kejadian yang terjadi. Dari pagi hingga malam pasukan masih beraksi di lapangan, hingga amanah donatur tersampaikan, hingga semuanya telah tersampaikan.
Sementara itu, Tim Medis dan armada ambulans LS juga masih terus berada di lokasi untuk melakukan penanganan dan layanan bantuan hingga kondisi membaik. Dukungan berupa semangat juga kami berikan kepada saudara-saudara kita yang menjadi korban agar senantiasa diberikan kesabaran dan bangkit bersama menghadapi musibah ini.
Karena sejatinya, memberikan kepedulian kepada orang lain akan membukakan jalan menuju kebahagiaan. Berbagi merupakan salah satu bentuk syukur Allah masih izinkan kita menebus dosa-dosa.
Donasi yang masuk kepada kami, akan terus kami salurkan hingga nanti semuanya kembali seperti sediakala.
#LSPeduliCianjur
#SedekahOnline
#LaskarSedekah
#PrayForCianjur
#Sedekah