SEMARANG – laskarsedekah.com, Ahad (8/4) Laskar Sedekah Semarang kembali mengadakan kegiatan rutin Tebar Nasi Bungkus (TNB). Sebanyak 250 bungkus nasi telah dibagikan.

Sekitar pukul 05.00 WIB pasukan Laskar Sedekah Semarang berkumpul di Taman Pandanaran Semarang. Udara sejuk pagi itu tidak menyurutkan semangat pasukan untuk berkeliling kota Semarang guna menyalurkan Nasi Bungkus kepada mereka yang membutuhkan.

Nasi di bagikan di beberapa wilayah dikota Semarang, seperti : Semarang Barat, Poncol, Tawang, Johar, Kampung Kali, dan Veteran. Pembagiannya sendiri tertuju kepada beberapa target yakni penyapu jalan, tukang becak, tunawisma, pemulung, tukang parkir, dll.

Alhamdullilah, TNB berjalan dengan lancar dan tanpa halangan apapun. Kami pun berharap semoga nasi yang sudah dibagikan dapat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.

Bagi teman-teman yang tinggal di area Semarang dan ingin ikut serta kegiatan LS Semarang atau ingin ikut bersedakah bisa menghubungi kami di 082223888867 atau bisa juga follow IG kami di @laskarsedekah_semarang twitter di @LSSemarang dan fanspage di Laskar Sedekah Semarang.

 

Ini hanya sebungkus nasi,

Wadah kita mencari rahmat-Nya yang terkunci,

Mencari pembuka pintu surga,

Untuk kita bersama nikmati di dalamnya,

Siang membentang jalanan kian ramai,

Kami semua berharap sapa-Mu,

Pada nafas mereka dan kami,

Dengan doa lewat sebungkus nasi.

 

 

_LaskarSedekahSemarang_